Senin, 06 Agustus 2012

New Mega Pro Mbrebet dan Solusinya

Hello sahabat modifiers pada kesempatan kali ini saya akan menceritakan sebuah pengalaman dengan motor honda new mega pro. Motor ini sudah saya pakai selama 5 bulan berkendara dan sering menempuh perjalanan jauh.
Honda New Mega Pro Mbrebet


Saya adalah orang yang suka berkendara jauh, jakarta - purwokerto sudah saya sering lalui beberapa kali. Pada kesempatan pertama saya menjajal New Mega Pro ini adalah Trek Purwokerto - Kb. Jeruk Jakarta. Pada awalnya karena di daerah hanya menyediakan Premium dan pertamax, saya menggunakan Premium (mungkin karena isi kocek lagi tipis juga heheh) maka dalam perjalanan tersebut saya menggunakan Premium sebagai bahan bakar utama New Mega Pro warna Biru ini.


Pada perjalanan awal saya saya bisa menggeber motor New Mega Pro ini dengan Kecepatan di Speedometer Digital 125 km/jam, Rekor pertama saya sebagai orang yang tidak sehebat rider lainnya. Maklum saya bukan pembalap hehehehe. Alhamdulillah motor sampai Tujuan yaitu Kb. Jeruk dengan lancar dan mulus.

Pada Perjalanan Kedua yaitu Mudik lagi dari Kb. Jeruk ke Purwokerto dan Kembali lagi Purwokerto ke Kb. Jeruk nah ini adalah tantangan terberat si Motor Biru ini dia harus menjadi kuda besi saya selama 2 kali perjalanan jauh. wal hasil karena sehabis Gajian saya isikan dia si Pertamax 12 liter Full hehehe. Pada arah Kb. Jeruk - Purwokerto dan sebaliknya motor pun lancar. Ups tidak lupa sebelum perjalanan saya ganti Oli dengan Shell Helix , Namun pas tiba di Kb. Jeruk pagi-paginya saat dipanaskan motor terasa Mbrebet yah benar Honda New Mega Pro Mbrebet.

Saya langsung menuju Dealer Honda terdekat dan melakukan servis rutin. Alhasil Masalah teratasi, namun selang seminggu masalah muncul lagi. Akhirnya saya berfikiran menggunakan Oli Shell lagi dan BBM juga Shell, nah Alus deh ngacir, responsive banget deh di Jalanan jakarta. Jadi Kesimpulan saya kenapa Honda New Mega Pro bisa Mberbet?

1. Karena Servis Kurang Teratur
2. Memakai bahan bakar yang kurang sesuai (premium) lebihbaik Pertamax atau Shell
3. Karena Gaya berkendara yang ugal2an
4. Karena Honda New Megapro Karbu dan Saluran Bensinnya rawan Kotor maka sering di bersihkan

Thanks semoga bermanfaat,

Editor : Ipung Cakep :D

Tidak ada komentar:

Artikel Terkait

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...

Share This