Selasa, 17 Juli 2012

Hati-hati di Zona Paku Jl. KH. Hasyim Ashari Jakarta

Bagi pengendara motor atau mobil harap berhati-hati dengan ranjau paku yang bertebaran di Jalan raya ini. Banyak korban sudah berjatuhan hanya karena paku yang ditebarkan oleh orang-orang yang tidak bertanggung jawab. Mereka disinyalir sebagai sebuah kelompok yang menebarkan paku pada suatu waktu tertentu.
jl. hasyim ashari


Kerugian yang didapatkan adalah kendaraan akan mengalami kebocoran ban, bahkan kecelakaan maut bisa menimpa jika kita sedang melaju dengan kecepatan tinggi, sungguh laknat orang yang berbuat kejahatan seperti itu. Bayangkan jika kita sedang tidak memegang uang dan kita harus beli ban baru minimal Rp. 50.000,- wah sangat merugikan, sudah merugikan waktu, dana dan bisa menghilangkan nyawa, semoga mereka para pelaku segera sadar akan hal ini.

ban bocor


Jika kita berjalan secara perlahan akan terlihat paku-paku kecil putih berserakan dijalan raya tersebut, ketika ban depan menginjak motor tersebut  maka paku akan terbalik dan terlindas ban belakang.

Untunglah sekarang banyak revolusi baru modifikasi ban motor dengan anti bocor dan ban tubleless jadi kita menjadi semakin aman dan tenang, Namun bagi anda yang belum menggunakan ban tersebut saya sarankan cepatlah memakai demi keselamatan anda, ikhlaskan membeli dengan merogoh uang tersebut untuk keselamatan anda.
ban bocor


Salam Safety

Images : http://google.com

Tidak ada komentar:

Artikel Terkait

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...

Share This